10
Jul
2022
Munajat
Category: Uncategorized
|
Ya Allah, apapun yang Engkau takdirkan untukku, mohon anugerahilah aku dengan kelapangan penerimaan.
Sesungguhnya Engkau mengetahui bahwa segala yang aku lakukan, walau teramat sangat banyak celanya, adalah demi Wajah-Mu semata.
Bantu aku saat tertatih menjalaninya. Kabulkanlah doa-doa yang terlantun dari hatiku. Anta Al-Lathiif Al-Khobiir. Engkau Maha Mengetahui segala yang ada dalam hati hamba-Mu. Aku hanya memohonkan kebaikan semata.
Puji dan syukur kuucapkan karena Engkau senantiasa memberi kelapangan hati di saat yang tak terduga.
Aku hamba-Mu dan Engkau Tuhanku. Jangan tinggalkan aku saat lemah menjalani semua ketentuan-Mu.