Aku mencuci pakaian anak-anak yang kotor sekali sehabis bermain di taman. Biar puas dan aman running sepeda baru, ayah mengajak bocil ke taman. Di sana Sahla perosotan di tanah yang menurun, celananya dipenuhi tanah merah yang harus dikucek tangan agar bersih.
Matahari terik sekali. Aku silau dan kepanasan saat mencuci. Dua pasang sepatu ikut kucuci. Baru saja memasukkan pakaian ke pengering, tiba-tiba hujan deras. Aku tergopoh-gopoh menyelamatkan jemuran yang dicuci mesin tadi pagi. Sambil berteriak minta tolong Alfath untuk mengangkat jemuran handuk ke dalam. Ternyata hujan deras itu hanya berlangsung beberapa menit saja. Setelahnya matahari bersinar terik kembali. Aku mengatur lagi jemuran yang tadi sudah diangkat. Bebebapa kujemur di dalam, beberapa kukeluarkan lagi.
Masya Allah, sungguh mudah saja bagi-Mu membolak-balikkan keadaan. Dari terik ke hujan ke terik lagi. Sungguh hidup manusia dapat diubah dalam sekejap saja bila Allah memang berkehendak. Bersabarlah dalam setiap keadaan.