Hari ini terjadi gempa di Turki dan Suriah yang memakan korban ratusan jiwa. Ya Allah, begitu rentannya hidup ini. Keadaan bisa berbalik sekejap mata saja bila Allah berkehendak. Tak ada yang dapat mencegah.
Ini mengingatkanku untuk menyerah pasrah pada Allah Ta’ala. Makhluk lemah ini tak berkuasa sedikitpun bahkan atas dirinya sendiri. Allah yang menempatkan kita dalam setiap keadaan. Dipergilirkan-Nya dari satu keadaan kepada keadaan lain. Kita bisa apa melainkan pasrah. Hal-hal yang kau rasakan berat dalam hidupmu sekejap saja bisa Dia ubah bila Dia berkehendak. Bila belum, berarti memang harus terus kau jalani sampai tuntas. Tak ada yang abadi. Kesusahan tak abadi. Kesenangan pun tak abadi. Yang abadi hanya Wajah-Nya Ta’ala.